Bosan dengan Drama Korea, 5 Acara ini wajib kamu tonton 2018
1. Law of The Jungle
cuplikan variety show |
Bertahan
hidup di hutan yang tidak berpenghuni masih menjadi konsep dari acara ini.
kenapa acara ini masih diminati hingga sekarang karena acara ini kita
belajar bertahan hidup di hutan. Dengan member tetapyang ahli dalam urusan camping
dan olahraga ini membuat bintang tamu merasa terjamin selama di hutan. Kim
Byung Man selaku MC utama dari acara ini bisa dibilang ajaib karena semua yang
ada di hutan bisa dia sulap bahkan kemampuan renang dan manjat pohon sudah
tidak bisa diremehkan lagi. Acara ini sudah pernah mampir ke Indonesia juga
loch seperti Borneo (Kalimantan), Manado (Sulawesi), Komodo (NTT), dan terakhir
Sumatera. Dari pengalaman yang di Indonesia, ketika mereka ke Pulau Komodo
disana mereka benar-benar tinggal di dalam hutan yang hanya dipagari dengan
kayu dan kawat untuk bisa bertahan dari komodo yang gerakannya tidak ketahui
ketika malam hari. Bahkan team Law of The Jungle pernah melihat sendiri
bagaimana hewan komodo memakan rusa utuh sendiri.
Untuk episode awal tahun ini mereka menyusuri daerah
patagonia yang ada di daerah Chili. Kim Byung Man tidak tanggung-tanggung
membawa member yang pemula mulai dari Idol dan penyanyi trot yang cukup
merepotkan karena ini awal mereka untuk bertahan hidup di negara yang
perjalanannya butuh 16 jam lebih dari seoul. Sesampai disana mereka mengalami
cuaca ekstrem mulai dari badai salju dan udara yang dingin. Dengan perut kosong
mereka belum makan selama satu hari dan hanya mengandalkan sebuah batang kayu
yang dipakai sebagai tenda untuk dimakan. Bisa dibilang ini semacam bambu gitu,
Kim Byung Man sebagai leader merasa kasian dengan membernya yang belum makan
selama sehari ditambah cuaca yang dingin. Walaupun disana ada aliran sungai
tapi setelah dilihat tidak ada kehidupan dari aliran sungai itu. Member yang
mancing juga merasa frustasi dengan keadaan ini, dengan nekat Kim Byung Man
berenang di aliran sungai yang minus lebih 10 itu dengan pakaian super tebal
untuk mencari ikan dan makanan yang bisa dimakan. Karena pengalaman dia pernah
berenang di cuaca ekstrem yang menyebabkan dia hiportemia di air. Kini dia
tidak ingin itu terulang lagi dengan memakai perlengkapan renang untuk cuaca
dingin ini. Apalagi acara ini menjadi comeback dia setelah cedera terjun di
ketinggian. Kim Byung Man tidak ingin melakukan kesalahan lagi dalam acara ini,
bagaimana 7 member dalam bertahan hidup di Chile. Masih banyak episode yang
belum terungkap dan member yang berganti dengan member sebelumnya???
2. Produce 101
season 3
Mnet |
Setelah memasuki musim ke-3, MNET selaku tuan rumah
dari acara ini memiliki konsep yang berbeda dari season 1 dan season 2 yaitu
mereka mengadakan season 3 ini dengan konsep produce 48. MNET memberikan
kejutan pada acara MAMA 2017 dengan collab member IOI dengan AKB 48 yang
akhirnya ada konsep baru dari produce 101 untuk season 3.
Awalnya w berpikir kalau acara ini menjadi media
kapitalis MNET memanfaatkan agensi kecil yang tidak bisa mendebutkan artisnya
dan mengikuti acara ini. Seperti I.0.I yang sukses walaupun kontraknya 1 tahun,
mereka berhasil mendapatkan pendapatan yang lumayan bagi MNET, agensi, dan
Artisnya. Maka dari itu setelah season 2 mereka mendebutkan Wanna One MNET
menambahkan kontraknya menjadi 2 tahun. Melihat kesuksesan Wanna One menjadi
ladang baru bagi televisi lain untuk membuat acara ini dengan konsep berbeda
seperti THE UNIT dan MIX NINE. Tak hanya itu ada group lain yang berbeda agensi
debut mengikuti jejak Wanna One ditambah mereka mendapat perhatian selama babak
35 besar. Hal ini membuat fans membuat konsep group khalayan mereka.
Namun siapa sangka group beda agensi akhirnya debut
dengan nama JBJ dan The Rainz. Mereka adalah yang gagal lolos menjadi member
Wanna One, dari situ w pikir Mnet melihat kesuksesan itu dan membuat acara ini.
Setahu konsep AKB 48 itu satu nama beda orang berdasarkan tempat mereka tampil.
Gila sich kalau benaran begitu, apalagi pas liat kesuksesan Wanna One hingga
mereka mendapatkan julukan Idol National. Jadwal mereka benar-benar padat
bahkan semua acara baik variety atau reality show kalau bintang tamu mereka
menjadi rating tertinggi di Korea.
Ternyata analisis w salah setelah beberapa hari lalu
MNET merilis konsep Produce 48 adalah kerjasama antara korea dan jepang. Jadi
nanti membernya ada yang dari korea dan jepang. Pada season 1 dan season 2 bisa
dikatakan nasional karena mereka mengambil trainee dari beberapa agensi di
Korea. Produce 48 ini beda karena ada 48 trainee korea dan 48 trainee jepang
yang akan mengikuti acara ini. Selanjutnya 96 trainee ini akan bersainng untuk
bisa debut menjadi 12 member dengan 6 member korea dan 6 member jepang. Kontrak
yang dijanjikan berbeda dengan season 1 dan season 2 karena mereka akan
dikontrak selama 5 tahun. Sistem votingnya juga berbeda karena trainee korea
hanya boleh di vote oleh netizen jepang begitu juga sebaliknya.
Lalu apakah konsep acaranya masih sama dengan season
1 dan season 2 ? atau ada beberapa pertukaran budaya dari jepang dan korea ini?
bisa dibilang korea akhirnya membuka jalan bagi bisnis jepang dibidang
hiburan?.
3. Youn’s kitchen
cast youn kitchen |
Guys
ternyata acara ini season 1 pernah di Indonesia yaitu di Gili Terawangan. Jadi
konsep acara ini adalah mengenalkan masakan korea dengan membuka restoran di
sebuah negara yang tidak pernah kenal sama sekali dengan korea. Kalau bisa
mereka adalah restoran korea pertama yang buka di negara tersebut.
youn kitchen |
Serunya acara ini tidak di isi oleh chef ahli
masakan korea melainkan aktris legenda bernama Youn yang menjadi chef utama
restoran tersebut. Tapi, jangan salah sangka dulu sebelum mereka syuting acara
ini mereka belajar terlebih dahulu untuk membuka restoran ini loch. Lalu ada
Yoomi sebagai asisten chef dan lee seo
jin sebagai manager restoran. Pada season 2 ini ada member baru yang gabung
yaitu Park seo joon yang bekerja sebagai karyawan paruh waktu sebagai pelayan.
Season ini 2 ini mereka membuka restoran di negara
Spanyol yang jaraknya memerlukan 16 jam perjalanan dari korea kesana. Pada
episode pertama disini mereka merasa kecewa karena belum ada pelanggan yang
mampir ke restoran mereka bahkan selaku pemilik restoran mengkritik makanan
mereka tidak bisa dijual di negara yang terkenal dengan makanan yang tingkat
asin dan pedas beda dengan lidah asia. Tapi tidak pantang menyerah dengan
kemampuan bahasa spanyol yang baru dipelajari di pesawat dan korea mereka
memperkenalkana makanan korea kepada turis yang ada disana. Bagaimana dengan
hasil penjualan mereka yang diberikan waktu selama 7 hari 6 malam di Spanyol oleh
Produser Na?
4. All the Butlers/Master
in the house
cast all the butlers |
Berawal dari kisah Lee seung gi yang bingung apakah dia akan kembali terkenal selepas wamil
(wajib militer) selama tahun. Dia juga ingin mengetahui apa yang dilakukan oleh
tokoh terkenal ketika mereka sudah tidak terkenal dan masih bisa dikenal oleh
masyarakat alias legenda. Maka dari itu dia bekerja sama dengan Lee Sang Yoon,
Yook Sungjae (BTOB), dan Yang Se hyung untuk bermalam di rumah Master.
Acara ini sudah memasuki episode 6 dengan 3 tokoh
terkenal berbeda yang dikenal oleh Masyarakat Korea. Pertama mereka bermalam
dengan seorang penyanyi rock legenda, kedua pemain baseball yang pernah
dikontrak oleh Amerika, dan Ketiga oleh seorang aktor yang terkenal sampai
mempunyai Ayah Nasional karena pernah yang melegenda hingga sekarang. Dari
ketiga tokoh ini mereka menerima pelajaran masing-masing dalam kehidupan mulai
dari tidur, makan, dan menjalankan kehidupan sehari-harinya.
Setiap episodenya selalu bikin terharu karena tidak
ada perjuangan yang instan untuk menjadi seorang artis yang legenda. Bahkan
bisa dikenang sampai kapanpun alias tidak musiman. Disini mereka terus belajar
mengembangkan diri dari para legenda dan tokoh terkenal yang ada di Korea. Lalu
tokoh siapa lagi yang akan mereka ajak untuk menjadi bintang tamunya.
5. Living Together
in Empty Room/ Outrageous Roommates
outrageous roommates |
Awalnya w tahu acara ini gara-gara wanna one jadi
bintang tamunya dan ternyata acar ini sudah mulai dari pertengahan 2017. Konsep
acara ini adalah artis korea yang tinggal sendiri menyewakan tempatnya yang
kosong ke rekan artis lainnya tanpa diketahui bidangnya. Dari sini w jadi tahu
kalau artis korea baik Idol, Aktris, Aktor, Rapper, dan Komedian mereka bisa
dibilang sukses kalau punya tempat tinggal sendiri. Namun hal ini menjadi
kecemasan baik keluarga dan staff dengan pilihan tinggal sendiri karena kita
tidak tahu apa yang mereka lakukan kalau sendiri. Masih ingat kasus Jonghyun
kan guys.
Disini
artis juga merasakan kesepian maka dari itu dia menyewakan ruangan kosong itu
menjadi teman selama di rumah mereka istilahnya kost-kostan atau asrama yang
disewakan. Disana penyewa dan tuan rumah punya keinginan masing-masing ketika
mempunyai teman satu rumah semacam list yang harus diwujudkan. Misal ingin
membuat cake bareng teman serumah, jalan-jalan keluar bareng, atau mengenal
hobi satu sama lain. Lalu setiap harinya mereka ganti-gantian gitu untuk
tinggal di rumah anggota penyewa. Menurut w ini bisa mencegah rasa cemas,
kesepian, gelisah yang dirasakan para penghibur untuk bisa mencurahkan keluh
kesah kepada orang lain tanpa harus lari ke hal-hal negatif seperti narkoba dan
bunuh diri.
Komentar
Posting Komentar